SMKN 2 Kuripan Kembali Berangkatkan Siswa Magang ke UGM Yogyakarta

SMKN 2 Kuripan Kembali Berangkatkan Siswa Magang ke UGM Yogyakarta

JejakNtB.com, Lombok Barat – Prakerin (Praktik Kerja Industri) atau magang kerja bagi siswa SMK (Sekolah Menengah Kejuruan) merupakan kegiatan yang diwajibkan oleh pemerintah. Kegiatan ini berupa siswa akan ikut bekerja pada dunia industri yang sesungguhnya. Oleh karena itu, siswa perlu mempersiapkan diri secara matang agar kegiatan prakerin dapat berjalan lancar. Salah satu hal yang perlu dipersiapkan oleh guru dan orang tua (selaku pendidik) adalah membekali siswa dengan kemampuan softskill.

Salah satunya adalah siswa SMKN 2 Kuripan yang mendapatkan kesempatan program magang di Universitas Gajah Mada (UGM) Yogyakarta yakni Fakultas Tekhnik Mesin dan Industri.

Kepala SMKN 2 Kuripan melalui Wakahumas I Made Budiartha saat di konfirmasi Kamis, 16/5/24 diruang kerjanya, mengatakan awalnya hanya dua siswa yang diminta untuk magang di Fakultas Tekhnik Mesin dan Industri UGM selama satu tahun. “Namun, saya meminta untuk di magangkan sebanyak 4 orang siswa tapi selama enam bulan, w siswa untuk enam bulan, kemudian disusul dua siswa lagi selama enam bulan, ” ujar Budi sapaan akrabnya.

Dikatakan Budi, dua siswa untuk tahap pertama saat ini sudah magang di UGM sejak November 2023, kemudian untuk tahap keduanya akan diberangkatkan pada tanggal 17 Mei 2024 besok.

“Kemarin sudah digelar pelepasan dua siswa untuk magang besok di UGM oleh Kepala Sekolah. Kami bersyukur SMKN 2 Kuripan dipercaya bahkan satu satunya sekolah di NTB yang berkesempatan bisa magang di Fakultas Tekhnik Mesin Yogyakarta ini, ” ungkap Budi.

SMKN 2 Kuripan hanya menggunakan dua core dalam penjurusan. Core pertama yaitu Teknologi dan Manufaktur terdiri dari Jurusan Otomotif, TBSM (Teknik Bisnis dan Sepeda Motor) dan Permesinan. Core kedua Konstruksi Properti dan Bangunan dengan 8 kompetensi keahlian.

“Saat magang siswa siswa ini tidak hanya belajar saja yang mereka lakukan , tetapi mereka juga akan diajarkan berproyek penelitian khusus science, siswa kami disana bukan bergaul dengan konsumen luar saja, namun akam dilibatkan dengan mahasiswa semester akhir seperti mahasiswa S1 bahkan S2, “pungkas Budi.(jejakntb_fit)

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Scroll to Top
Scroll to Top