Pemkot Mataram Gelar Rapat Penyusunan RKPD Tahun 2023

JejakNTB.com |Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Mataram H. Didi Sumardi menghadiri rapat Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kota Mataram Tahun 2023 di Hotel Lombok Raya, Rabu (24/03/2022).

Hadir pada acara tersebut Wali Kota Mataram H. Mohan Roliskana, Jajaran Forum komunikasi Pimpinan Daerah Kota Mataram, Kepala Bappeda NTB, Sekretaris Daerah Kota Mataram, Para Asisten Setda Kota Mataram, Staf Ahli setda Kota Mataram, Kepala Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah Kota Mataram, kepala Camat se- Kota Mataram, Lurah se-Kota Mataram, Para Akademisi, Para Kader, dan Fasilitator Pembangunan, dan Para Tokoh.

Ketua DPRD kota Mataram menyebutkan bahwa Pemerintah Daerah wajib menyusun RKPD sebagai satu kesatuan sistem perencanaan pembangunan nasional.

Pemerintah Kota Mataram menyusun RKPD Tahun 2023 yang salah satu tahapan penyusunannya dikenal dengan sebutan khas yaitu Musyawarah Pembangunan Bermitra Masyarakat (MPBM),” jelasnya.

Selanjutnya, Wali Kota Mataram H. Mohan juga berpesan untuk bergandeng tangan membuat perubahan di Kota Mataram dengan upaya-upaya yang lebih fokus dan terukur.

“Dalam berbagai keragaman dalam menciptakan keamanan dan kenyamanan kita harus mampu membentuk sumber daya manusia yang ramah dan unggul demi tercapainya kemandirian dan kebahagian warga kota Mataram,” ujarnya. [Febi Aulia]

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Scroll to Top
Scroll to Top