Kebijakan Golkar Sumbawa atas GHC Dinilai Sepihak,  Din Singke: DPD Harusnya Gelar Rapat Dengar Aspirasi Kader

JejakNTB.com | Wakil Ketua DPD II Partai Golkar Sumbawa Bidang Tani dan Nelayan, Syaifuddin Ali, akrab dipanggil Din Singke, meminta kepada Ketua DPD II Golkar Sumbawa untuk segera memproses Pergantian Antar Waktu, (PAW) terhadap kader Partai Golkar yang duduk di DPRD Sumbawa, Gathan Hanu Chakita, yang saat ini tengah menjalani proses hukum di Lapas Sumbawa menyusul putusan Kasasi MA yang tetap menghukum yang bersangkutan sesuai putusan dari PN Sumbawa dan Putusan Banding PT NTB, yakni hukuman penjara selama 3 bulan karena terbukti melanggar UU ITE sebagaimana diatur dalam pasal 27 ayat (3) dan pasal 45 ayat (3), UU No 19 Tahun 2016 tentang perubahan atas UU No 11 Tahun 2008,

Berdasarkan informasi DPD II Golkar Sumbawa belum menentukan sikap terkait status kadernya yang telah dipenjara bahkan oknum tersebut diyakini masih menjadi anggota Partai Golkar Kabupaten Sumbawa.

Hingga saat ini Partai Golkar Sumbawa belum mengajukan PAW, padahal putusan MA tersebut sudah final dan mengikat.

Menurut Din Singke, jika Ketua DPD tidak mengambil tindakan tegas untuk meredam kegelisahan para kader Partai Golkar yang pada umumnya menghendaki adanya kepedulian dan tindakan yang lebih tegas terhadap anggota yang telah mencemarkan reputasi dan kehormatan Partai serta lembaga Dewan yang terhormat, maka selaku Kader Partai Din Singke merasa terpanggil dan memiliki kewajiban moral untuk mengingatkan Ketua dan pengurus yang lain yang masih mencintai Partai Golkar.

“Yang kami inginkan adanya upaya untuk menggelar rapat terbuka untuk mendengarkan aspirasi para kader dan PK, kalau perlu seluruh kader di informasikan melalui rapat pleno,” pinta Din Singke

Menurut Din, hasil rapat pleno nanti di sampaikan ke DPD I dan DPP Partai Golkar sehingga mereka mengetahui keadaan yang sebenarnya, bukan melalui media cetak maupun media online.

“Sebenarnya kami berharap agar Sekjen lebih pro aktif untuk memfasilitasi kepentingan para kader mengingat Ketua DPD memiliki kesibukan yang extra selaku Bupati Sumbawa,” tutup Din Singke.

Terkait persoalan teraebut Sekjen Partai Golkar Kabupaten Sumbawa, Berlian Rayes S.Ag. M.Inov belum dapat dikonfirmasi, karena whatsapp maupun telepon biasa tidak berdering.

Hingga berita ditulis, belum ada yang bisa dikonfirmasi terkait hal tersebut Golkar Sumbawa masih dalam sorotan semua fihak terkait keputusannya membiarkan hal tersebut.

 

Ai9News.id

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Scroll to Top
Scroll to Top